GOWA, KASUSTA.COM Sebanyak dua peleton personil Polres Gowa melaksanakan pengamanan Aksi Unjuk Rasa oleh Laskar Merah Putih Kabupaten Gowa yang dilaksanakan pada Kamis (25/04/201) pukul 13.00 Wita bertempat Kantor Bawaslu dan KPUD Kabupaten Gowa.
Pengamanan aksi dipimpin Kasat Sabhara Polres Gowa Akp Al Habsi, S.H sebagai Ka Pam Obyek dengan melibatkan personil Polwan Polres Gowa sebagai tim Negosiator.
Pengamanan dilakukan guna memberi rasa aman bagi para aktifis maupun obyek sasaran aksi unjuk rasa serta masyarakat yang melintas disekitar lokasi aksi.
Kasat Sabhara saat dikonfirmasi atas aksi unjuk rasa mengatakan,” tugas kami mengawal dan mengamankan jalannya aksi ini dan bersyukur aksi dapat berjalan dengan damai,” terang Al Habsi.(Haris)