RSUD Andi Makkasau, Menyiapkan Loket Khusus Pemeriksaaan Kesehatan Bacaleg
PAREPARE, KASUSTA.COM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Andi Makkasau Kota Parepare, siap memberikan pelayanan pemeriksaan kesehatan bagi Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg), senin (8/5/2023).
Hal ini di ungkapkan oleh Direktur RSUD Andi Makkasau Kota Parepare, Hj. Renny Anggraeny Sari mengatakan, bahwa jajarannya telah menyiapkan segala sesuatunya, dalam memaksimalkan pelayanan tersebut. Kita sudah siap, hal itu telah kami lakukan sejak minggu lalu. Jadi, kami memberikan layanan pemeriksaan jasmani dan rohani.
“Pelayanan, kami lakukan setiap hari sesuai dengan jam pelayanan rumah sakit, hingga batas yang di tentukan. Kami juga membuat loket khusus, untuk pelayanan Bacaleg untuk memudahkan sehingga tidak terjadi penumpukan atau antrian panjang, “Jelasnya.
Sekedar di ketahui, hasil pemeriksaan kesehatan merupakan salah satu syarat administrasi bagi Bacaleg, untuk mendaftarkan diri sebagai Caleg pada pelaksanaan Pemilu 2024 mendatang. (*)